Jakarta – Berulang kali Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu mengatakan, pembelian pesawat tempur Su-35 adalah sebuah keniscayaan. Indonesia akan membeli 8 pesawat, terlebih dahulu. Kepada Antara, Menhan mengatakan proses pembelian Sukhoi Su-35 masih dalam tahap tawar menawar, dalam kadar 90 persen. Pemerintah, menurut Ryamizard, segera memutuskan pembelian pesawat tersebut.
Namun dalam beberapa kesempatan, Menteri Pertahanan juga mengatakan, Indonesia akan membeli pesawat F-16. Pesawat F-16 ini, memang pernah ditawarkan pemerintah Amerika Serikat, yakni jenis terbaru F-16 Viper.
Kabar dari “langitan” mengatakan, Kementerian Pertahanan memang tertarik untuk membeli pesawat F-16 Viper. Hal ini pun sudah disampaikan beberapa kali oleh Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu. Bahkan, saat dia melakukan kunjungan ke Korea Selatan, melihat proses pembangunan kapal selam Chang Bogo Class di sana.
Kini menurut, Warjag, mana yang akan duluan datang. Apakah Su-35 yang harus antre dengan negara pembeli lainnya, atau F-16 Viper, yang ruang produksinya sudah cukup longgar ?.
Sumber : JKGR