Badan Kerjasama Pertahanan Amerika Serikat menyampaikan bahwa Kementerian Luar Negeri telah menyetujui penjualan rudal udara-ke-permukaan Hellfire dan peralatan pendukungnya kepada Perancis dengan nilai kontrak sebesar 30 juta dolar AS, atau sekitar Rp 394 miliar.
“Diperkirakan biaya MDE (Major Defense Equipment) dalam amandemen ini adalah 25 juta dolar AS. Total perkiraan biaya adalah 30 juta dolar AS,” kata Badan Kerjasama Pertahanan dalam rilisnya.
Badan Kerjasama Pertahanan mencatat bahwa pemerintah Perancis sebelumnya telah meminta 264 rudal Hellfire dari model yang berbeda. Permintaan itu termasuk pula peralatan asosiasinya, seperti hulu ledak mock-up, rudal pelatihan dan suku cadang.
“Pembelian tersebut akan langsung mendukung pasukan Perancis untuk secara aktif terlibat dalam operasi di Mali dan Afrika Utara, memberikan mereka kemampuan untuk berhasil melakukan target dengan jaminan kerusakan minimal,” tambah rilis itu.
Badan Pertahanan mencatat bahwa penjualan juga akan meningkatkan keamanan Amerika Serikat dengan meningkatkan kemampuan sekutu NATO.
Sumber : Sputnik News, JKGR