Ardava.com


Home » , » TNI-AL Dan TLDM Laksanakan Patkor Malindo 2011

TNI-AL Dan TLDM Laksanakan Patkor Malindo 2011

Written By http://arsipardava.blogspot.com/ on Selasa, 14 Juni 2011


korvet parchim TNI-ALJakarta - Operasi pengamanan laut di Selat Malaka direncanakan kembali digelar antara kedua negara yakni Malaysia dan Indonesia yang dikenal dengan nama Patroli Terkoordinasi (Patkor) Malindo yang akan dilaksanakan dari tanggal 13 Juni sampai dengan 27 Juni 2011 di Selat Malaka dengan melibatkan Kapal Perang Republik Indonesia (KRI), Pesawat Udara (Pesud) TNI AL dan Kapal Perang Tentara Laut Diraja Malaysia (TLDM).

Patroli Terkoodinasi antara TNI Angkatan Laut dalam hal ini, Komando Armada RI Kawasan Barat (Koarmabar) dengan TLDM merupakan patroli terkoordinasi untuk menangkal dan menindak pelanggaran hukum serta pengamanan perbatasan laut, khususnya dijalur lalu lintas pelayaran Selat Malaka pada wilayah laut negara masing-masing secara terkoordinasi.

Koarmabar yang memiliki komando pelaksana operasi Gugus Keamanan Laut Wilayah Barat (Guskamlabar) dengan Komandan Laksamana Pertama (Laksma) TNI D. A. Mamahit, M.Sc., selaku Komandan Gugus Tugas Patkor Malindo 11.2 tahun 2011.

Gugus Tugas tersebut, bertugas melaksanakan tindakan preventif, deteksi dan pemeriksaan terhadap semua pengguna laut serta tindakan represif melaksanakan penahanan terhadap pengguna laut yang melakukan pelanggaran kedaulatan dan hukum selanjutnya diproses hukum sesuai perundangan yang berlaku.

Patkor Malindo yang dilaksanakan kali ini merupakan Patroli yang ke 112 kali antara kedua negara. Patkor Malindo digelar sepanjang tahun dilaksanakan secara bertahap sebanyak empat kali dalam kurun waktu yang telah ditetapkan secara bersama oleh kedua Angkatan Laut Indonesia dan Malaysia.(Sumber : Dispen Koarmabar)

Share this article :

Historia


Teknologi


Latihan


Arsip



banner ads banner ads

Translate


English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified


Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts


Pendidikan Pasukan Katak TNI-AL. "KOPASKA - Disegani, Dikagumi, Dihormati - Pasukan Elit Indonesia"[By CNN Indonesia]

Flag Counter
 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Arsip Ardava - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger