Ardava.com


Home » » Pesawat Tak Dikenal Dipaksa Untuk Mendarat Di Lanud Sultan Hasanuddin

Pesawat Tak Dikenal Dipaksa Untuk Mendarat Di Lanud Sultan Hasanuddin

Written By http://arsipardava.blogspot.com/ on Sabtu, 09 Mei 2009


Pesawat Tak Dikenal Dipaksa Untuk Mendarat Di Lanud Sultan Hasanuddin

Sesuai analisa intelijen kegiatan penyelundupan yang dilakukan oleh kelompok separatis pada bulan April 2009 di daerah Sulawesi Selatan meningkat. Menyikapi hal tersebut, Komandan Lanud Sultan Hasanuddin memerintahkan satuan – satuan jajaran untuk meningkatkan kesiap-siagaan. Berdasarkan perintah Pangkoopsau II, Komandan Lanud Sultan Hasanuddin memerintahkan Komandan Skadron Udara 5 untuk melaksanakan pengintaian udara dengan menggunakan pesawat Boeing 737 di Daerah Perairan Sulawesi. Dan berhasil menemukan landasan perintis yang dibangun oleh kelompok separatis di Kabupaten Pinrang sebagai pintu masuk bantuan persenjataan melalui jalur udara.

Hasil dari pengintaian udara dipelajari dan dianalisa. Selanjutnya Komandan Lanud Sultan Hasanuddin memerintahkan Komandan Skadron Udara 11 untuk melaksanakan penghancuran terhadap landasan perintis yang dibangun kelompok separatis dengan menggunakan pesawat tempur Sukhoi SU – 30 MK. Dan berhasil dengan sukses.

Beberapa saat kemudian, diperoleh informasi dari SOC Kosekhanudnas II bahwa ada pesawat tak dikenal menuju Lanud Sultan Hasanuddin. Komandan Lanud langsung memerintahkan pesawat Sukhoi untuk interception di north area. Setelah diidentifikasi pesawat yang terbang di atas wilayah Lanud Sultan Hasanuddin merupakan pesawat angkut dan tidak bersenjata sehingga dilaksanakan forcedown di Lanud Sultan Hasanuddin dan selanjutnya dilaksanakan penanganan pasca forcedown.

Demikian skenario Latihan Sriti Gesit TA 2009 Lanud Sultan Hasanuddin yang dilaksanakan pada hari kedua.(Sumber : Dispen TNI-AU)

Share this article :

Historia


Teknologi


Latihan


Arsip



banner ads banner ads

Translate


English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified


Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts


Pendidikan Pasukan Katak TNI-AL. "KOPASKA - Disegani, Dikagumi, Dihormati - Pasukan Elit Indonesia"[By CNN Indonesia]

Flag Counter
 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Arsip Ardava - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger