Ardava.com


Home » » PT. DI Sambut Baik RUU Industri Keamanan Dan Pertahanan

PT. DI Sambut Baik RUU Industri Keamanan Dan Pertahanan

Written By http://arsipardava.blogspot.com/ on Sabtu, 03 Maret 2012


PT DIBANDUNG - PT Dirgantara Indonesia (DI) menyambut baik adanya RUU Industri Keamanan dan Pertahanan. Jika nantinya RUU itu disahkan, diyakini akan membuat PT DI lebih baik.

"Dengan RUU itu, kita akan punya perencanaan yang matang. Industri kita akan punya planning ke depan, kesiapannya akan jauh lebih baik," kata Dirut PT DI Budi Santoso di Rotary Wing Hall PT DI, Jumat (2/3/2012).

Budi mengatakan, pihaknya siap membantu TNI dalam upaya mendukung kinerjanya bagi negara. "Kami siap mendukung TNI, khususnya yang berkaitan dengan PT DI yaitu di bidang pembuatan pesawat," ujarnya.

Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro menyebut RUU yang kini masih dalam tahap pembahasan itu nantinya akan jadi landasan hukum bagi industri pertahanan dan keamanan.

"Kalau bicara mengenai RUU Industri Keamanan dan Pertahanan, kita jelas bicara mengenai landasan hukum agar nantinya industri pertahanan dalam negeri bisa berkembang," kata Purnomo.

Sementara itu, Ketua Komisi I DPR RI TB Hasanudin menyebut RUU itu akan segera disahkan Juli mendatang.

"Nanti akan semakian dasar hukumnya dimana BUMNIP melakukan upaya-upaya dalam rangka mendukung juga kemandirian TNI, khususnya dalam pengadaan alutsista," tutur Hasanudin.(Sumber : Detik)

Share this article :

Historia


Teknologi


Latihan


Arsip



banner ads banner ads

Translate


English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified


Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts


Pendidikan Pasukan Katak TNI-AL. "KOPASKA - Disegani, Dikagumi, Dihormati - Pasukan Elit Indonesia"[By CNN Indonesia]

Flag Counter
 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Arsip Ardava - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger