Ardava.com


Home » » Kasau : Keberadaan Lanud Medan Sangat Strategi

Kasau : Keberadaan Lanud Medan Sangat Strategi

Written By http://arsipardava.blogspot.com/ on Jumat, 16 Desember 2011

Kasau : Keberadaan Lanud Medan Sangat Strategi

Pelita - Kasau Marsekal TNI Imam Sufaat, SIP mengatakan, Lanud Medan mempunyai arti yang sangat strategis untuk Sumatra bagian utara. Karena itu, keberadaannya akan dipertahankan sesuai kebijakan dari Presiden RI.

“Beberapa pertimbangan bahwa Mako Lanud akan dipindahkan kedalam pangkalan. Namun untuk mempertahankan sejarah yang cukup panjang, dimana Lanud sebelumnya adalah kantor
Pangkodau I (Panglima Komando Daerah Udara) yang waktu itu membawahi wilayah Sumatra,” kata Kasau Marsekal TNI Imam Sufaat, SIP, pada peresmian Markas Komando Pangkalan Udara (Mako Lanud) Medan, Kemarin.

Menurutnya, dengan adanya Minimum Essensial Force (MEF) sampai tahun 2024, kedepan Lanud Medan akan ditingkatkan menjadi pangkalan operasi yang akan ditempati Skadron Pengintai atau Skadron Angkut, sehinggga keberadaan Malanud dan fasilitasnya sangat diperlukan.

“Seperti di Amerika Serikat dan Rusia, keberadaan landasan ditengah kota sangat diperlukan untuk kebutuhan dalam keadaan-keadaan tertentu seperti VVIP atau keadaan darurat”, ungkapnya.

Dikatakannya, jika Bandara Internasional Polonia sudah pindah ke Kuala Namu, maka Polonia operasionalnya akan berpindah ke TNI Angkatan Udara, sehingga operasi-operasi yang penuh kerahasiaan dan keluasan bergerak, maka Lanud ini dapat mendukung apa yang diinginkan.(Sumber : Pelita)

Share this article :

Historia


Teknologi


Latihan


Arsip



banner ads banner ads

Translate


English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified


Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts


Pendidikan Pasukan Katak TNI-AL. "KOPASKA - Disegani, Dikagumi, Dihormati - Pasukan Elit Indonesia"[By CNN Indonesia]

Flag Counter
 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. Arsip Ardava - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger